Pemasangan FM200 Fire Suppression System membutuhkan pengetahuan yang lengkap mengenai spesifikasi teknis akan produk FM200 fire system sebelum menentukan produk yang akan digunakan agar sesuai dengan kebutuhan. Salah satu produk FM200 System yang sudah banyak digunakan untuk sistem proteksi kebakaran pada ruangan khusus dibeberapa industri saat ini adalah STARVVO® STV-227ea Fire Suppression System.
Berikut adalah Spesifikasi Teknis FM200 Menggunakan STARVVO® STV-227ea Fire Suppression System yang disajikan dengan rinci dan jelas agar memudahkan Anda dalam menentukan kesesuaian spesifikasi yang dibutuhkan dengan produk yang akan digunakan, atau Spesifikasi Teknis FM200 ini juga bisa digunakan untuk tujuan dalam membuat dokumen teknis pekerjaan Pemasangan dan Instalasi FM200 Fire Suppression System.
FM200 fire suppression merupakan sistem pemadam kebakaran yang terdiri dari gabungan beberapa sistem yang dirangkai sedemikian rupa menjadi satu kesatuan sistem proteksi kebakaran sehingga dapat bekerja untuk mencegah dan menanggulangai kebakaran yang terjadi pada area tertentu yang berisi aset-aset penting. Terdapat 5 kategori utama untuk jenis-jenis peralatan yang umumnya terpasang pada suatu FM200 Fire Suppression System yaitu : Peralatan Utama / Main Equipment atau biasa disebut Peralatan Mekanikal, Peralatan Input, Peralatan Proses, Peralatan Output dan Bulk Materials atau material pendukung dan material instalasi.