• 0813-1769-8478
  • 0889-2129-515
  • This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Displaying items by tag: Sort Circuit

Friday, 20 March 2020 22:14

Proteksi Kebakaran Pada Trafo Listrik

Kebakaran Trafo ListrikTransformator listrik (Trafo Listrik) menjadi salah satu perangkat listrik yang banyak digunakan pada perusahaan pembangkit listrik, gardu induk listrik, bangunan gedung, fasilitas industri dan lain-lain yang berfungsi untuk menyalurkan energi listrik ke tegangan rendah maupun ke tegangan tinggi atau umumnya dikenal pula dengan istilah step up dan step down, penyaluran ini berlangsung dalam frekuensi yang sama.

Trafo memiliki gulungan primer dan gulungan sekunder. Kedua gulungan ini terpisah satu sama lain. Ketika gulungan primer teraliri oleh listrik AC, maka akan muncul medan magnet yang berubah-ubah. Karena di dekat gulungan primer terdapat gulungan sekunder, maka gulungan sekunder akan terinduksi oleh medan magnet tersebut, sehingga muncul arus listrik AC. Potensi bahaya kebakaran pada trafo listrik sangatlah besar mengingat peralatan tersebut terdiri dari rangkaian komponen-komponen tersebut sehingga berpotensi menimbulkan gangguan hubung singkat pada sisi sekunder sehingga pada trafo akan mengalir arus maksimumnya dan berpotensi menimbulkan percikan api (flash) hingga kejadian kebakaran yang lebih besar.

©2019. Semua Hak Cipta Dilindungi Undang-undang. PT. GLOBAL PROTEKSI NUSANTARA